Jakarta - PT Garuda Indonesia mengumumkan pembukaan rute baru Jakarta-Ternate pulang pergi setiap hari, mulai Selasa (25/5) melalui Manado.
VP Corporate Communications PT Garuda Indonesia, Pujobroto saat dihubungi di Jakarta, Selasa, dari Jakarta, penerbangan GA-600 ini berangkat pukul 06.10 WIB dan tiba di Manado pukul 10.30 WITA, berangkat kembali dari Manado pukul 11.10 WITA, tiba di Ternate pukul 13.00 WIT.
Kemudian, GA-601 berangkat dari Ternate pukul 13.40 WIT, tiba di Menado pukul 13.30 WITA, berangkat kembali dari Menado pukul 14.10 WITA, tiba di Jakarta pukul 16.20 WIB.
"Kami gunakan pesawat Boeing 737-300 dengan kapasitas tempat duduk 16 di kelas bisnis dan 94 tempat duduk di kelas ekonomi," katanya.
Sementara itu, bagi Direktur Niaga Garuda Indonesia Agus Priyanto,sebagaimana disampaikan Pujobroto, mengatakan bahwa pembukaan rute baru Jakarta - Ternate ini merupakan upaya Garuda Indonesia untuk mengembangkan rute ke seluruh ibukota propinsi di Indonesia khususnya Indonesia Timur.
"Upaya ini juga dimaksudkan untuk membantu peningkatan ekonomi kota-kota yang mempunyai potensi untuk berkembang, khususnya Ternate dan sekitarnya", tambah Agus.
Selain Ternate, Garuda Indonesia juga akan membuka beberapa rute baru di domestik antara lain rute penerbangan Jakarta-Ambon pada tanggal 3 Juni, serta Jakarta-Palu pada tanggal 3 Juli 2010.
Selain itu, Garuda Indonesia juga akan membuka beberapa rute baru di internasional yaitu rute Jakarta-Amsterdam pada tanggal 1 Juni, serta rute Surabaya-Hongkong dan Denpasar-Hongkong masing-masing pada tanggal 1 Juni dan 3 Juli 2010.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar