Senin, 28 Juni 2010

DPRD Babel: Riau Airline Tidak Berikan Keuntungan

Pangkalpinang (ANTARA News) - Anggota Komisi II DPRD Provinsi Bangka Belitung (Babel), Yulizar menilai maskapai penerbangan Riau Airline tidak memberikan keuntungan sehingga saham sebesar Rp1 miliar harus ditarik.

Senin, 21 Juni 2010

Mandala Targetkan Empat Juta Penumpang Tahun Ini

Jakarta (ANTARA News) - Maskapai penerbangan swasta nasional, Mandala Airlines, menargetkan mampu mengangkut penumpang sebanyak empat juta orang pada tahun ini.

"Jika tahun lalu, kami hanya bisa 3,4 juta orang maka tahun ini 4 juta, seiring dengan kedatangan tiga pesawat A-320 tahun ini," kata Presiden Direktur Mandala Airlines, Diono Nurjadin kepada pers di sela-sela Peluncuran "Fly `n Shop Home Delivery" di Jakarta, Senin (21/6).

Garuda Ajukan Pinjaman ke Exim Bank

Jakarta (ANTARA News) - PT Garuda Indonesia mengajukan pinjaman dana sebesar 1,5 miliar dolar AS - 2 miliar dolar AS kepada Export-Import Bank (Exim) Amerika Serikat untuk membiayai pengadaan pesawat jenis Boeing.

"Proposal pengajuan pinjaman segera kami sampaikan kepada Exim Bank," kata Direktur Utama Garuda Emirsyah Satar di sela Penandatangan Nota Kesepahaman Mandiri-Jamsostek dan BTN-Jamsostek, di Kantor Kementerian BUMN di Jakarta, Senin (21/6).

Sabtu, 19 Juni 2010

Pengelola Bandara Juanda Pasrah Atas Bangunan Cito

Surabaya (ANTARA News) - PT Angkasa Pura I selaku pengelola Bandar Udara (Bandara) Juanda hanya bisa pasrah terkait ketinggian bangunan mal "City of Tomorrow" (Cito) di Bundaran Waru, perbatasan Surabaya-Sidoarjo Jawa Timur.

"Kalau memang sudah ada izinnya, kami hanya bisa pasrah," kata General Manager PT Angkasa Pura I, Trikora Harjo, di Surabaya, Sabtu.

Kamis, 17 Juni 2010

Empat Maskapai Penerbangan Banding

Jakarta - Empat maskapai penerbangan Indonesia memutuskan untuk mengajukan banding dalam kasus penetapan biaya bahan bakar.

Kamis (18/06) merupakan batas akhir bagi empat dari sembilan maskapai penerbangan yang diputus bersalah dalam kasus kartel penetapan biaya bahan bakar yang ditetapkan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) untuk banding.

Selasa, 15 Juni 2010

Cuaca Buruk, 7 Pesawat Gagal Landing di Bandara Soekarno Hatta


Mega Putra Ratya - detikNews

Jakarta - Sebanyak 7 pesawat tujuan Jakarta yang akan mendarat di Bandara Soekarno Hatta terpaksa harus dialihkan ke bandara lain. Sebabnya, cuaca yang buruk membuat pilot pesawat hanya mampu menjangkau pandangan sejauh 200 meter.

Garuda Berputar 20 Menit di Langit Cengkareng

Cuaca buruk. Tujuh pesawat terpaksa mengalihkan pendaratan dari Bandara Soekarno-Hatta.
Selasa, 15 Juni 2010, 18:50 WIB
Siswanto

VIVAnews – Pesawat Garuda Indonesia bernomor GA189 yang terbang dari Bandara Udara Polonia Medan menuju Bandara Soekarno-Hatta terpaksa berputar-putar sekitar 20 menit di atas langit Cengkareng karena landasan licin dan cuaca buruk, Selasa 15 Juni 2010 sekitar pukul 17.00 WIB.

7 Pesawat Gagal Mendarat di Cengkareng

Akhirnya pesawat ini mendarat di tiga tempat, bandara di Palembang, Halim, dan Semarang.
Selasa, 15 Juni 2010, 18:06 WIB
Siswanto

VIVAnews – Akibat cuaca buruk tujuh pesawat terbang terpaksa membatalkan pendaratan di Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa 15 Juni 2010 mulai pukul 16.45 WIB sampai 17.05 WIB.

Perluasan Bandara Ngurah Rai Telan Rp1,7 T

Dengan demikian, perluasan terminal internasional menjadi hampir dua kali lipat.
Selasa, 15 Juni 2010, 16:01 WIB
Antique, Bayu Galih

VIVAnews - Pemerintah akan memperluas Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali untuk meningkatkan jumlah pengunjung yang masuk melalui jalur udara. Perluasan Bandara Ngurah Rai membutuhkan anggaran sebesar Rp1,7 triliun.

Bandara Internasional Lombok Siap Operasi

Selama ini terhambat masalah pembebasan lahan untuk jalan akses menuju bandara.
Selasa, 15 Juni 2010, 15:41 WIB
Antique, Bayu Galih
Bandara Lombok (Antara)

VIVAnews - Juru bicara Wakil Presiden Boediono, Yopie Hidayat, menyatakan Gubernur Nusa Tenggara Barat sudah melaporkan kepada Wapres mengenai perkembangan pembangunan Bandara Internasional Lombok. Saat ini, kesiapannya sudah mencapai 95 persen.

"Diharapkan akhir tahun ini sudah beroperasi," kata Yopie usai rapat Bandara di Istana Wapres, Selasa 15 Juni 2010.

Kamis, 10 Juni 2010

Penerbangan Indonesia Diminta Garap Potensi Turis Malaysia

Kuala Lumpur (ANTARA News) - Penerbangan Indonesia diminta menggarap potensi turis Malaysia untuk menunjang aktivitas promosi wisata ke negeri jiran ini yang tiap tahun sebanyak sembilan kali promosi, apalagi AirAsia telah menutup beberapa rute penerbangannya ke Indonesia.

Selasa, 08 Juni 2010

Airasia X Rencanakan IPO 2011 Untuk Dana Ekspansi

Kuala Lumpur (ANTARA News/AFP) - Maskapai penerbangan murah jarak jauh Malaysia, AirAsia X, Selasa mengatakan pihaknya sedang merencanakan penawaran umum perdana tahun depan untuk dana akuisisi 27 pesawat Airbus baru guna memperluas rute penerbangan.

IATA: Perusahaan Penerbangan Tahun Ini Akan Raih Laba

Berlin (ANTARA News/AFP) - Industri penerbangan akan membukukan laba tahun ini, untuk pertama kalinya sejak 2007, didorong oleh pertumbuhan yang kuat di kawasan Asia-Pasifik, Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA) mengatakan pada Senin.

Sabtu, 05 Juni 2010

Menag Berharap Garuda Turunkan Keuntungan

Bengkulu - Menteri Agama Suryadharma Ali berharap maskapai penerbangan Garuda dapat menurunkan keuntungan (profit) dari jasa angkutan jemaah haji pada musim haji 2010, sehingga biaya penerbangan menjadi wajar.

Garuda Berlakukan Tiket Murah Saat Penumpang Sepi

Mataram - Manajemen PT Garuda Indonesia Airways (GIA) memberlakukan tiket murah untuk rute penerbangan ke Mataram, Nusa Tenggara Barat, hanya pada saat penumpang sepi.

Jumat, 04 Juni 2010

Penerbangan Garuda Meriahkan Kemilau Sulawesi 2010

Palu - Penerbangan perdana Garuda Indonesia ke Bandara Mutiara Palu pada awal Juli 2010 akan ikut memeriahkan kegiatan pariwisata nasional bertajuk "Kemilau Sulawesi" 2010 yang digelar Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata.

Kamis, 03 Juni 2010

Selasa, 01 Juni 2010

Garuda Buka Kembali Rute ke Eropa

Jakarta - Perseroan Terbatas (PT) Garuda Indonesia akhirnya membuka kembali rute ke Eropa, Selasa malam, sejalan dengan keberhasilan transformasi bisnis Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini dalam beberapa tahun terakhir.